SDIT Ma’arif Makassar Siapkan Program Donasi dan Bazar Murah untuk Bantu Sesama di Bulan Ramadan
- sdit ma'arif makassar
- Mar 10
- 1 min read

Dalam semangat berbagi di bulan suci Ramadan, SDIT Ma’arif Makassar merancang dua program sosial unggulan: Donasi untuk fakir miskin dan anak yatim piatu, serta Bazar Murah yang diperuntukkan bagi masyarakat kurang mampu di sekitar lingkungan sekolah.
Program donasi dibuka untuk seluruh keluarga besar SIT Ma’arif Makassar, termasuk guru, orang tua santri, dan santri itu sendiri. Donasi dapat berupa uang tunai, sembako, pakaian layak pakai, atau barang lainnya yang bermanfaat. Hasil donasi akan disalurkan kepada yang membutuhkan menjelang akhir Ramadan.
Sementara itu, Bazar Murah akan menjual berbagai kebutuhan pokok dan perlengkapan dengan harga yang sangat terjangkau. Bazar ini dirancang agar masyarakat sekitar dapat membeli barang keperluan Ramadan dan Idulfitri tanpa memberatkan ekonomi keluarga mereka.
Direktur SIT Ma’arif Makassar, Prof. Dr. KH. Muammar Bakry, Lc., M.A., menyampaikan bahwa dua program tersebut bukan hanya bentuk kepedulian sosial, tetapi juga upaya menanamkan nilai-nilai kemanusiaan dan empati kepada seluruh civitas SIT Ma’arif, khususnya santri SDIT.
"Ramadan adalah waktu terbaik untuk berbagi. Kami ingin mengajak seluruh keluarga besar Ma’arif untuk bersama-sama memberikan manfaat kepada sesama, sekaligus menanamkan kepada anak-anak bahwa hidup ini bukan hanya tentang menerima, tetapi juga tentang memberi," ujarnya.
Kegiatan donasi dan bazar ini dijadwalkan akan dilaksanakan pada tanggal 20 Maret 2025. SDIT Ma’arif Makassar mengajak seluruh pihak untuk turut berpartisipasi dan mendukung suksesnya program ini sebagai wujud nyata kepedulian di bulan penuh berkah.
Comments